Belajar Dan Berbagi Informasi Dunia Pelayaran

Gambar Gambar Kapal Induk

Gambar Gambar Kapal Induk

Kapal induk (bahasa Inggris: carrier vessel, CV) adalah sebutan untuk kapal perang yang memuat pesawat tempur dalam jumlah besar. 

Tugasnya adalah memindahkan kekuatan udara ke dalam armada angkatan laut sebagai pendukung operasi-operasi angkatan laut. 

Selain itu juga digunakan sebagai pusat komando operasi dan sebagai kekuatan detterence atau memberikan efek gentar pada lawan. 

Sebagai kapal yang membawa pesawat, kapal induk memiliki fleksibilitas tempur yang lebih tinggi dibanding jenis kapal perang lainnya. 

Selain kegunaan tempur, kapal induk juga memiliki fungsi-fungsi lain seperti pengintaian, superioritas udara, atau memberikan bantuan. 

Saat Tsunami Aceh tahun 2004, Angkatan Laut Amerika Serikat menurunkan 1 kapal induknya dalam memberikan bantuan kemanusiaan kepada para korban, mencari orang-orang hilang, dan mengangkut jenazah para korban.


English: The U.S. Navy aircraft carrier USS Enterprise (CVN-65), the world's first nuclear-powered aircraft carrier, steams alongside the French aircraft carrier Charles De Gaulle (R 91). Enterprise and her battle group were on a scheduled deployment in the Mediterranean Sea.
USS Nimitz (CVN-68), a US Navy aircraft carrier. Photo is from after her 1999-2001 refit.

The aircraft carrier USS Enterprise (CVN 65) steams to the southern end of its operating area in the Persian Gulf the morning after the first wave of air strikes on Iraqi targets on Dec. 17, 1998, in support of Operation Desert Fox. Note the large letter "E" on the back of the island.
Operation Sea Orbit: On 31 July 1964, USS Enterprise (CVAN-65) (bottom), USS Long Beach (CGN-9) (center) and USS Bainbridge (DLGN-25) (top) formed "Task Force One," the first nuclear-powered task force, and sailed 26,540 nmi (49,190 km) around the world in 65 days. Accomplished without a single refueling or replenishment, "Operation Sea Orbit" demonstrated the capability of nuclear-powered surface ships.

 The aircraft carrier USS Enterprise (CVN 65) underway in the Atlantic Ocean. Enterprise is one of seven aircraft carriers involved in Summer Pulse 2004. Summer Pulse 2004 is the simultaneous deployment of seven aircraft carrier strike groups (CSGs), demonstrating the ability of the Navy to provide credible combat power across the globe, in five theaters with other U.S., allied, and coalition military forces. Summer Pulse is the Navy's first deployment under its new Fleet Response Plan (FRP). The strike group will conduct a scheduled training exercise followed by overseas Pulse operations. U.S. Navy photo by Photographer's Mate Airman Rob Gaston (RELEASED). Sumber: http://www.navy.mil/management/photodb/photos/040614-N-0119G-020.jpg
Fakta - Fakta Tentang Kapal Induk
  1. Kapal induk terdiri dari 3 jenis jika dilihat dari jenis penggeraknya, yaitu berpenggerak nuklir, Diesel dan turbine.
  2. Kapal induk sedikitnya menampung 6,000 crew dan 70 hingga 80 pesawat.
  3. Kapal induk dirakit paling tidak terdiri dari 1.milliar component yang terintegerasi menjadi sebuah konstruksi kapal.
  4. Kapal induk memiliki panjang berkisar 1000 feet (300-an meter)
  5. Kapal induk tidak pernah berlayar dilaut lepas seorang diri, kapal induk memiliki sebuah grup armada yang terdiri dari kapal perusak, kapal penjelajah, kapal korvet, kapal suplai makanan,air dan bahan bakar, serta sebuah submarine ( kapal selam)
  6. Mendarat dengan pesawat di kapal induk merupakan sebuah tantangan tersendiri bagi para penerbang, karena menggunakan Hook (pengait) dan pada saat turun ke geladak pesawat tidak mengurangi kecepatan, justru mempercepat pesawat untuk menghindari landing failure sehingga pesawat bisa terbang lagi bila hal tersebut terjadi.
  7. Pada kapal induk amerika, pekerja di atas kapal menggunakan rompi berwarna warni khusus untuk mengetahui tugas mereka. contohnya petugas berompi merah bertugas memasang bom dan rudal ke tubuh pesawat terbang, rompi kuning sebagai pemandu dan pengarah pesawat, rompi putih sebagai crew pemberi tanda pendaratan, rompi cokelat sebagai air wing plane captain, rompi ungu sebagai petugas pengisi bahan baker, rompi hijau bertanggung jawab pada instalasi katapel untuk pendorong pesawat serta fotografi dan urusan cargo, serta rompi biru yang bertugas mengurus pesawat serta operator elevator pesawat, supir traktor dan juga penghubung.
  8. Sebuah kapal induk bertenaga nuklir dapat berlayar tanpa pengisian bahan bakar selama 20 tahun.
  9. 'island' adalah sebutan bagi tower komando yang terletak diatas geladak, tinggi nya berkisar 46 meter dan lebar 6 meter. Pada bagian inilah pusat komando dilaksanakan
  10. Ada dua jenis konfigurasi geladak pendarat yaitu versi Flat deck dan deck sky Jump ( digunakan untuk pesawat Short take off and landing/ STOL dan Vertical take off landing/ VTOL biasanya dihuni oleh armada pesawat Harrier atau Yakovlev (russia/soviet).
  11. Untuk terbang, pesawat di dorong oleh sebuah 'catapult' bertekanan tinggi yang akan menyeret dan melempar pesawat terbang untuk memperpendek jarak take off.
  12. Selain menggunakan 'hook' untuk mendarat, pilot di pandu oleh sebuah lampu yang berada di deck kapal untuk memposisikan pesawat yang akan mendarat pada sudut dan posisi yang aman. Lampu pemandu tersebut disebut “meatball” (meatball letaknya disebelah kiri runaway deck)
  13. Hangar pesawat yang terletak di bawah deck dibuat tahan ledakan dan tahan api dan terdapat lift yang tugasnya mengangkat pesawat ke atas deck peluncur.
  14. Kapal induk dilengkapi dengan berbagai missile untuk pertahanan diri (defence) antara lain seperti Phalanx dan seasparrow (dua missile yang ada di kapal induk amerika)
  15. Kapal induk bisa memiliki bobot berkisar 15.000 – 90.000 ton
  16. Selain bertampang sangar, di dalam kapal induk juga memiliki fasilitas lain seperti bar, bioskop, ruang medis, fasilitas olahraga dll.
  17. Jet blast deflectors, berfungsi sebagai penahan ledakan agar tidak mengenai pesawat yang ada dibelakangnya, saat persiapan peluncuran pesawat, pesawat dalam keadaan terkait dengan catapult dan jet blast deflector dalam posisi terangkat dan posisinya tepat dibelakang ekor pesawat. biasanya terdapat empat Jet Blast deflector dalam sebuah kapal induk.

Dan masih Banyak Lagi silahkan di lihat di link sumber di bawah ini


Sumber : http://id.wikipedia.org/wiki/Kapal_induk


Tags :

Related : Gambar Gambar Kapal Induk

0 komentarmu:

Post a Comment

Tata Tertib Berkomentar :

* Tidak boleh mencantumkan link apapun ke dalam komentar.
* No SARA
* Tidak menggunakan kata yang menyinggung perasaan orang lain
* Silahkan Utarakan Pertanyaan Yang ada hubungannya dengan Postingan atau pertanyaan Umum Masuk ke Contact Form